Saturday 10 May 2008

Kekayaan di alam sumbawa

Tidak dipungkiri lagi Indonesia memang kaya akan hasil alamnya. Mulai dari hasil pertanian, hutan, sungai dan laut juga dari sumber yang ada dalam perut bumi (baca : hasil tambang, oil dan gas). Salah satu anugerah yang diberikan oleh yang maha kuasa adalah yang tertanam dalam perut bumi di salah satu wilayah selatan negara Indonesia. Pulau sumbawa yang merupakan pulau terbesar di provinsi nusa tenggara barat merupakan salah satu tempat potensi itu berada. Disinilah proyek penambangan emas dan tembaga berlangsung. Ribuan orang dikaryakan di tempat ini untuk mengelola proyek besar ini. Dan ribuan orangpun mendapatkan lapangan pekerjaan yang notabene disisi lain sangat diidamkan oleh sebagian orang lain untuk mendapatkan peluang untuk bekerja disini.

Lokasi boleh jadi di tengah lebatnya hutan sumbawa, namun fasilitas yang disediakan perusahaan terbilang cukup memadai. Mulai dari perumahan, fasilitas olahraga, perpustakaan, rumah sakit / klinik, mini market, warnet dsb dapat ditemukan disini.Tidak semua orang bisa leluasa untuk masuk ke lokasi ini, hanyalah para karyawan termasuk kontraktor dan keluarga yang memiliki akses masuk, terkecuali yang memiliki izin khusus sebagai visitor.

Demikian garis besar gambaran keadaan di sini. Cerita ini hanyalah sekedar gambaran singkat yang "sangat singkat". Sekedar memberikan gambaran tentang keberadaan ciptaan Tuhan yang berada di selatan Indonesia. Inilah secuil kehidupan yang ada di sini....yang jauh dari keramaian kota dan yang pasti keluarga....

1 comment:

  1. kapan ya, bisa maen kedaerah yang kayak mas sebut? ehmmm

    ReplyDelete